29 SISWA KELAS XII MAN 1 PASURUAN IKUTI BIMBEL KEDINASAN

MAN 1 Pasuruan mengadakan pembekalan masuk kedinasan dengan tujuan mewujudkan siswa berdaya saing dalam seleksi sekolah kedinasan. Bimbel kedinasan MAN 1 Pasuruan dari Agustus 2022 sampai Februari 2023, bertempat di 3 lokasi yaitu Aula MAN 1 Pasuruan, Lapangan & Gedung TRI BRATA POLRES PASURUAN, serta Lapangan R. Soedarso Pogar Bangil. Pembekalan ini bekerja sama dengan PKP (Politeknik Kelautan dan Perikanan) dan POLRES PASURUAN. Diikuti oleh 29 siswa kelas XII yang berminat dan bersungguh-sungguh ingin masuk tes kedinasan pada 2023 ini.

Kegiatan pembekalan ini berlangsung indoor meliputi Bahasa Inggris, TWK, Bahasa Indonesia, dan Matematika. Dan outdoor meliputi pertama dari PKP (Politeknik Kelautan dan Perikanan) dengan 4 kali pertemuan. Pertemuan ke-1 diisi dengan perkenalan perguruan tinggi kedinasan. Pertemuan ke-2 diisi dengan pembinaan akademik. Pertemuan ke-3 dengan materi kiat lolos PTK. Dan pertemuan terakhir ke-4 diisi dengan pembinaan fisik oleh para peserta. Lalu yang kedua dari SDM dan Bimas Polres Pasuruan, dengan memberi materi yaitu Kiat masuk pendaftaran calon TAMTAMA, BINTARA, PERWIRA POLRI; Bimbingan belajar kiat sukses tes akademik, Bimbingan Rikes tahap I, dan Bimbingan TKJ tahap I & II .

Program ini merupakan kegiatan madrasah dalam memberikan pelayanan pendidikan yang terbaik untuk peserta didik. Dengan dilaksanakannya program ini madrasah berharap peserta bimbel kedinasan ini dapat membagi waktu pembekalan dengan waktu belajarnya di kelas. (Zy)